Koper Ajaib
Masalah takut kopermu tertukar saat turun dari pesawat nggak perlu lagi kamu alami kalau punya koper unik yang super gaya seperti ini.
Koper pastinya bukan hal yang baru buat kamu yang suka berpergian! Apalagi kalau keluargamu punya tradisi mudik saat Lebaran nanti. Tapi kalau punya koper atau travel trunk yang luxurious dan berharga tinggi seperti koleksi Louis Vuitton (LV) ini –pasti kehebohan berpergiannya terasa beda ya. Lihat saja, koper dengan monogram dari rumah mode yang satu ini memang sudah terkenal berkualitas tinggi dan kuat dari jaman dulu.
Selain LV trunk yang udah jadi must have items para selebriti dan fashionista untuk dibawa ke berbagai belahan dunia, kamu patut melirik juga koper berbentuk unik rancangan Sarah Williams! Cewek lulusan London College of Fashion ini mendesain sejumlah traveling trunk dengan bentuk nyeleneh dan nggak normal seperti koper berbentuk tapal kuda atau anak tangga. Koper-koper nya yang eyecatching nggak melupakan teknik-teknik pembuatan koper yang tradisional dan handmade sehingga berkualitas. Buktinya, meskipun berbentuk ajaib, koper ini tetap memiliki space dan ruang untuk menyimpan banyak benda-benda mu. Storage-nya nggak kalah dengan koper lain, bahkan ada shoe storage berbentuk rak. Magical!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar